Kabar Baik Hari Ini! Angka Kasus Kematian Covid-19 Nasional di Bawah 50 Orang, Prof Wiku Sampaikan Pesan Penting

Rabu 13 Okt 2021, 17:30 WIB
Kasus Covid-19 alami penurunan meskipun masih di atas 3.000, kasus kematian kertambah 185

Kasus Covid-19 alami penurunan meskipun masih di atas 3.000, kasus kematian kertambah 185

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kenaikan kasus positif Covid-19 secara nasional masih di atas 1.000 orang. Kali ini Provinsi DKI Jakarta menjadi penyumbang terbesar mencapai 278 orang.

Per hari Rabu (13/10/2021) angka positif virus Corona bertambah 1.233 kasus, sehingga secara keseluruhan yang terinfeksi penyakit ini mencapai 4.231.046 orang.

Demikian pengumuman dari Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 tentang perkembangan kasus Covid-19 per hari Rabu (13/10/2021).

Angka kematian akibat Covid-19 terus menurun, per hari Rabu (13/10/2021) bertambah sebanyak 48 kasus, sehingga secara nasional mereka yang wafat 142.811.

Selain itu kabar gembira juga datang dari pasien sembuh Covid-19. Dimana per hari Rabu (13/10/2021) bertambah sebanyak 2.259 kasus, sehingga secara nasional total kasus mencapai 4.067.684 orang.

Juru Bicara Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito mengungkapkan angka testing di Indonesia melebihi 1 juta per Minggu menunjukkan rendahnya penularan Covid-19.

"Peningkatan angkanya konsisten selama 4 minggu berturut-turut dan per 10 Oktober 2021, jumlah orang yang diperiksa dalam 1 minggu mencapai lebih dari 1 juta orang per minggu atau tepatnya 1.203.873 orang, " terang Wiku.

Itu disampaikan Wiku dalam keterangannya dari Graha BNPB Jakarta, Selasa sore (12/10/2021) yang dilaksanakan secara daring.

"Di minggu terakhir juga, persentase orang positif hanya 0,71% dari total orang yang diperiksa," papar Wiku.

Ia menambahkan tentunya ini adalah perkembangan yang sangat baik dengan tingginya jumlah orang yang diperiksa. Maka kasus Covid- 19 di Indonesia pun dapat segera terdeteksi dan tidak dibiarkan semakin menular.

Dalam pemeriksaan Covid-19 di Indonesia, ada 2 jenis metode yang digunakan. Pertama, adalah deteksi materi genetik virus atau Nucleic Acid Amplification Test (NAAT) seperti PCR dan TCM atau tes cepat molekular.

Berita Terkait

Menangkap Sinyal Kenaikan

Kamis 14 Okt 2021, 09:44 WIB
undefined
News Update