Dahsyat, Rilis Mini Album Pertama “Savage”, aespa Pecahkan Berbagai Rekor 

Rabu 06 Okt 2021, 14:15 WIB
aespa baru saja merilis mini album pertama mereka pada 5 Oktober 2021. (Foto/twitter @aespa_official)

aespa baru saja merilis mini album pertama mereka pada 5 Oktober 2021. (Foto/twitter @aespa_official)

“Savage” sangat kental dengan instrumental gebukkan drum dan juga suara bass di sepanjang lagunya. 

Masih dengan konsep futuristic, keempat member ini tampak menari bersama avatar mereka atau yang disebut sebagai ae dalam video musik tersebut.

Kisah yang diceritakan dalam video musik “Savage” merupakan kelanjutan dari lagu aespa sebelumnya “Next Level”.

Dengan jalan cerita yang unik, “Savage” menceritakan bagaimana aespa dan avatar mereka mendapatkan bantuan dari “Naevis”.

Para member pun tampak pergi menuju semesta “KWANGYA” untuk melawan musuh mereka Black Mamba.

Video Kecelakaan di PON XX Papua 2021, Atlete Gantole Kontingen Sumbar Menukik ke Atap Tumah Warga.  (youtube/poskota tv)

Bersamaan dengan tanggal perilisan ini, keempat anggota aespa ini pun memberi pertunjukkan spesial pada penggemar mereka melalui SYNK DIVE: aespa 'Savage' SHOWCASE yang disiarkan melalui akun Youtube resmi aespa.

Melalui showcase tersebut, grup yang berada di bawah naungan SM Entertainment ini memperkenalkan lagu-lagu yang ada di album terbaru mereka. Keenam lagu tersebut adalah “aenergy”, “Savage”, “I’ll Make You Cry”, “YEPPI YEPPI”, “ICONIC”, dan “Lucid Dream”.

aespa juga menampilkan beberapa lagu, termasuk lagu-lagu terbaru mereka dalam showcase mereka kali ini khusus untuk para penggemar mereka atau yang biasa disebut MY. (nelsya namira putri)



 

Berita Terkait

News Update