Aneh Banget! Misteri Squid Game Terbesar yang Belum Terpecahkan

Rabu 06 Okt 2021, 01:08 WIB
Entah kenapa, ada beberapa hal yang menjadi misteri di film Squid Game. (Foto/Pinterest/Instagram.com)

Entah kenapa, ada beberapa hal yang menjadi misteri di film Squid Game. (Foto/Pinterest/Instagram.com)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Saat ini siapa sih yang tidak tau drama korea yang sedang happening?

Drama korea Squid Game yang telah menjadi tontonan dan perbincangan masyarakat umum.

Bagaimana tidak, serial bergenre adventure dan survival game ini menyuguhkan cerita yang menarik dan menegangkan.

Squid Game sendiri bercerita tentang sekelompok orang yang rela menggantungkan nyawa mereka demi mendapatkan hadiah uang senilai 45,6 miliar won atau sekitar Rp. 552,6 miliar.

Ternyata dibalik itu semua ada misteri besar yang belum terjawab dalam serial Squide Game ini, berikut misterinya;

Gong Yo?

Siapa sebenarnya Gong Yoo?

Ia berperan sebagai salesman dan menjadi salah satu pihak penyelenggara permainan ini.

Gong Yoo mengajak para pemain bermain ddakji yaitu salah satu permainan masa kecil Korea Selatan.

Ia mengiming – ngimingi uang senilai 100 ribu won setiap kali menang dan satu kali tamparan jika kalah.

Pada episode pamungkas ia kembali muncul untuk melakukan kembali tugasnya sebagai salah satu penyelenggara permainan.

Berita Terkait
News Update