Kendaraan Rantis P6 ATAV Milik TNI Buatan Dalam Negeri Curi Perhatian Masyarakat

Selasa 05 Okt 2021, 05:26 WIB
Pameran alutsista TNI di depan Istana Merdeka Jalan Medan Merdeka Utara, Gambir, Jakarta Pusat. (Foto/cr-05)

Pameran alutsista TNI di depan Istana Merdeka Jalan Medan Merdeka Utara, Gambir, Jakarta Pusat. (Foto/cr-05)

"Dari segi kendaraan armor terdiri dari alumunium dan baja sehingga  tidak dapat ditembak amunisi 9 mm atau senjata 5,56 mm," tuturnya.

Kendaraan itu juga bisa melewati berbagai macam medan tempur karena bannya yang bergerigi.

Sungai, jalanan berbatu, ataupun pinggiran pantai dapat dilalui oleh P6 ATAV.

"Medan tempur di segala medan bisa karena ban bergerigi jadi jalan halus atau jalan bergelombang sangat memungkinkan," beber Panggah.

Selain itu di atas atap P6 ATAV juga dapat ditaruh senjata khusus dari Denjaka.

Berdasarkan pantauan di lokasi, P6 ATAV menjadi kendaraan yang diburu warga untuk swafoto.

Model pintu yang terbuka membuat kendaraan bisa dengan mudah dimasuki pengunjung.

Pengunjung dapat menjajal berfoto di dalam kendaraan, dengan syarat tak di bangku kemudi.

Dua personel TNI dikerahkan untuk menjaga Alutsista dan memberi panduan kepada pengunjung.

"Pengunjung boleh naik tapi enggak boleh naik di depan kemudi karena disana ada tombol-tombol bisa hidup," ujar Panggah.

Seperti yang diketahui, jelang perkhelatan HUT TNI tahun 2021 TNI juga menggelar 112 Alutsista disekitar Istana Merdeka tepatnya disepanjang Jalan Medan Merdeka Barat, Jalan Merdeka Selatan dan Jalan Merdeka Utara, Jakarta Pusat.

Beberapa jenis alutsista yang ditampilkan yaitu 2 unit kendaraan taktis ringan Sherpa Light Scout, 35 unit kendaraan taktis Anoa, 8 unit Indonesia Light Strike Vehicle (ILSV) Armoured Personel Carrier, 2 unit Rantis Bushmaster, 19 unit P6 Atav, 24 unit kendaraan Rudal Mistral, 2 unit BTR 4, 1 unit Aligator, 2 unit APC Turangga, 5 unit MLRS (RM 70 Vampire dan Tatrapan), 2 unit Orlikon Skyshield, 4 unit MLRS Astros dan 6 unit Armed Caesar 155 MM. (cr-05)

Berita Terkait

News Update