ADVERTISEMENT

Lagi Ramai PON XX Papua, Anggota DPR Papua Thomas Sondegau Berurusan dengan Polisi Terkait Narkoba

Sabtu, 2 Oktober 2021 19:25 WIB

Share
Anggota DPR Papua Thomas Sondegau, ditangkap aparat polisi Polda Metro Jaya, terkait narkoba. (foto: web dprd-papua)
Anggota DPR Papua Thomas Sondegau, ditangkap aparat polisi Polda Metro Jaya, terkait narkoba. (foto: web dprd-papua)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Di saat lagi ramai menyambut PON XX Papua, anggota DPR Papua Thomas Sondegau malah berurusan dengan polisi, yakni terkait penyalahgunaan narkoba.

Dalam hal ini, Anggota DPR Papua Thomas Sondegau itu ditangkap oleh Polda Metro Jaya. Kabarnya, saat ditangkap dia sedang bersama seorang wanita.koba

Kabar itu benar menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus membenarkan hal tersebut.  "Iya, betul," kata Yusri kepada wartawan, Sabtu (2/10/2021).

Hanya saja, Yusri megnungkapkan, penangkapan Thomas Sondegau dilakukan sudah pada 27 September 2021 di Taman Sari.  "Di Taman Sari Jakarta Barat," kata Kombes Yusri.

Kabid Humas juga tidak membeberkan secara jelas soal identitas wanita tersebut.

Soal narkoba, Kombes Yusri mengatakan, barang bukti yang diamankan yakni sebutir ekstasi. Tetap hasil tes urine Thomas Sondegau dinyatakan positif mengkonsumsi ekstasi.

Menurut dia, ditangkap pada 27 September dan kini sudah sampai assesment. Anggota DPR Thomas Sondegau sudah dilakukan assessment untuk menjalani rehabilitasi. "Dilakukan assessment kemudian direhab di RSKO Cibubur," kata Kombes Yusri.  (*)
 

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT