BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Mulai sepinya gerai vaksinasi yang dilaksanakan oleh para perangkat baik Desa, Kelurahan hingga kecamatan, dengan hal tersebut PJ Bupati Bekasi Dani Ramdan, berencana memperluas penggunaan aplikasi Pedulilindungi di beberapa titik sentral.
Hal tersebut dikarenakan masyarakat di Kabupaten Bekasi yang telah divaksin Covid-19.
"Kalau kemarin kemarin kita buka gerai vaksin, semua yang datang, ramai. Nah sekarang ini kita buka untuk 200 dosis, yang (hanya) datang 60 orang," ucap Dani Ramdan saat, Rabu (29/9/2021).
Masih adanya masyarakat di kabupaten Bekasi yang belum divaksin lantaran tak belum ada niat, membuat petugas gabungan kualahan untuk mengajak masyarakat tersebut.
Adapula, kesibukan dari aktivitas sehari-hari warga yang bekerja baik pagi dan siang, adalah salah satu kendala yang dihadapi petugas.
"Kendala utamanya yaitu memang ada masyarakat yang tidak mau divaksin, membuat mereka (menghindar) lari. Di sisi lain itu ada yang bisanya malam hari karena kesibukan bekerja," ungkapnya.
Dengan adanya perluasan pemakaian aplikasi PeduliLindungi, adalah sebagai bentuk meningkatkan presentase masyarakat yang telah divaksin Covid-19.
Sesuai surat edaran (SE) Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Nomor 21 Tahun 2021 akan diterapkan di lingkungan kantor Pemkab Bekasi.
Nantinya, baik Pabrik dan perkantoran di kawasan industri, serta minimarket segera diwajibkan memindai barcode aplikasi PeduliLindungi. Dan berharap masyarakat sadar untuk dapat segera divaksin.
"Kami telah kirim surat ke perusahaan-perusahaan, harus pakai aplikasi PeduliLindungi, nantinya karyawan harus masuk, ya dicek dulu. Nanti kalau ada yang belum, lapor ke kami. Kami nantinya akan berkeliling, kalau ketahuan belum divaksin, kita tarik (mereka) ke gerai. Mini market juga demikian, karena mau belanja pun (nanti) harus sudah divaksin," terang PJ Bupati Dani Ramdan
Menanggapi hal tersebut, Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi, Sri Enny Mainarti mengatakan, akan berusaha memaksimalkan tempat sentral yang sering dikunjungi masyarakat.