Sama seperti sate lainnya, sate ini terbuat dari daging sapi dan kambing.
Yang membuat beda sate ini di marinate atau direndam ke dalam bumbu sehingga tidak memerlukan saus sebagai pendampingnya.
Sebab, bumbunya sudah meresap dalam potongan daging. Bumbu rendam terbuat dari ketumbar, jahe, kunyit, lengkuas dan sedikit cuka agar daging tidak bau prengus.
Itulah beberapa jenis sate di Indonesia yang sangat beragam dan kini telah mendunia, sesuatu yang seharusnya dibanggakan.
Banyak sekali sate di Indonesia tak hanya terbuat dari daging ayam, sapi maupun kambing tapi juga ada yang terbuat dari ikan, seperti sate bandeng, sate kerang, sate kelinci dan sate kuda.
Jadi jenis sate mana yang paling kalian suka? (Chindy Nathania)