SPANYOL, POSKOTA.CO.ID - Barcelona sukses menyabet poin penuh usai menggilas Levante 3-0 dalam lanjutan La Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Minggu (26/9/2021).
Tiga gol Barca dilesakan oleh Memphis Depay (7'), Luuk de Jong (14'), dan Ansu Fati (90+1').
Ini merupakan hasil yang apik bagi Blaugrana. Pasalnya pada tiga pertandingan sebelumnya mereka selalu gagal meraih kemenangan.
Assisten pelatih Barca, Alfred Schreuder senang dengan penampilan tim asuhannya di pertandingan kali ini.
"Kami telah memainkan banyak pertandingan seperti ini, bukan hanya sekarang," kata Schreuder dikutip dari Marca.
"Itu bekerja dengan sangat baik hari ini. Energi di stadion sangat bagus dan itu adalah hari yang luar biasa bagi semua orang yang terlibat," tambah dia.
Schreuder percaya bahwa Barca bisa menjadi tim yang luar biasa jika dapat menjaga kebugaran para pemainnya.
“Saya pikir jika semua pemain fit, kami akan memiliki tim yang fantastis dengan opsi yang bagus,” jelas dia.
“Saat ini, kami harus memastikan bahwa mereka yang bermain memberikan semua yang mereka bisa." tambahnya.
Schreuder kemudian memuji Ansu Fati yang comeback pada laga melawan Levante usai mengalami cedera. Pemain 18 tahun tersebut langsung menyumbangkan satu gol brilian bagi klubnya.
"Kami tahu dia pemain hebat. Dia punya bakat individu yang kami butuhkan dan kami tahu kemampuannya. Kami senang dia bisa bermain lagi." ujar Schreuder.
Tonton juga video 'Headline Harian Poskota Edisi Senin 27 September 2021. (youtube/poskota tv)