BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Salah satu bedeng tempat para pekerja kontraktor di wilayah mal Summarecon Bekasi Terbakar, Selasa (21/09/2021) siang.
Menurut kesaksian warga berinisial NH yang sedang melintas di jalan harapan Mulya Bekasi, ia melihat asap membumbung tinggi dan juga diikuti oleh lalu lalang mobil armada kebakaran.
"Saya tahunya agak jauh yah, karena lagi melintas di jalan Harapan Mulya, memang ada asap membumbung tinggi dan bunyi sirine Pemadam Kebakaran, kalau liat asap itu kumpulnya di wilayah Summarecon Mal Bekasi, tapi percisnya saya tidak tahu," ujarnya.
Menurutnya, ia melihat kepulan asap itu sejak pukul 09.30 wib. "Kurang lebih pukul 09.30 pagi yah, asap sudah tebal Itu."
Komandan Pleton dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, Budiman mengatakan, bahwa kejadian tersebut, terjadi sekitar pukul 09.30 WIB.
"Dari laporannya sih yah, Tadi ada warga bilang katanya pabrik, melihat bahwa ada asap yah, itu terjadi sekitar pukul 09.30 pagi," ucap Budiman
Armada Damkar langsung menuju ke titik api yang masih berada di wilayah Sumarecon Mal Bekasi. Dalam hal tersebut Dinas Pemadam Kebakaran kota Bekasi, menerjunkan tiga unit armada.
"Kita terjunkan tiga unit armada, yaitu dua unit dari Wisma Asri, dan Satu dari markas komando dan satu lagi ada rescue dari Summarecon Mal Bekasi ," tuturnya.
Menurut Budiman, Dugaan sementara api berasal dari sampah yang mudah terbakar disekitar Bedeng.
"Masih dugaan yah, masih diinvestigasi lagi, dan diselidiki penyebabnya apa, sementara dugaan dari sampah," singkat Budiman," kepada poskota.co.id, Selasa (21/09/2021) siang.
Menurutnya, api sulit dipadamkan karena terkendala dengan akses.