JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Film Perempuan Tanah Jahanam akan segera tayang di platform streaming Netflix pada tanggal 1 Oktober 2021.
Film yang digarap sutradara ternama asal Indonesia Joko Anwar ini sebentar lagi dapat disaksikan secara legal bagi pengguna layanan Netflix.
Perempuan Tanah Jahanam merupakan film dengan genre horor misteri yang naskahnya juga ditulis oleh Joko Anwar.
Sebelumnya, film dengan judul bahasa Inggris Impetigore ini telah dirilis di berbagai bioskop pada 17 Oktober 2019.
Film ini juga dibintangi oleh aktris dan aktor kawakan Tanah Air seperti Tara Basro, Marissa Anita, Christine Hakim, Asmara Abigail, dan Ario Bayu.
Melalui Twitter akun Netflix Indonesia mengumumkan hal tersebut.
“Kabar baik buat kamu yang belum sempet nonton film horor karya Joko Anwar ini! PEREMPUAN TANAH JAHANAM bisa kamu tonton di Netflix mulai tanggal 1 OKTOBER. Menampilkan Tara Basro, Marissa Anita, Christine Hakim, Ario Bayu, dan Asmara Abigail,” tulis akun Netflix yang dikutip poskota pada 16 September 2021.
Film ini berkisah tentang kisah kehidupan dan misteri Maya yang diperankan oleh Tara Basro.
Pasca mengalami peristiwa traumatis, Maya mengetahui bahwa dia telah mewarisi rumah keluarganya yang kaya dan terasing di sebuah desa.
Akibat kehidupannya yang sulit di Kota, dia dan sahabatnya Dini (Marissa Anita) pergi ke desa terpencil Harjosari.
Sesampainya di sana, mereka mengungkap kutukan yang telah menjangkiti mata pencaharian penduduk desa dan menemukan fakta bahwa hidup mereka sedang dipertaruhkan.