Waduh, Orang-orang Badan Intelijen Negara Blusukan ke Ponpes di Pelosok Kabupaten Lebak, Ngapain?

Sabtu 18 Sep 2021, 22:07 WIB
Penyerahan tersertfikat vaksinasi dan juga sembako bagi warga yang sudah divaksin Covid-19 (foto: BIN) 

Penyerahan tersertfikat vaksinasi dan juga sembako bagi warga yang sudah divaksin Covid-19 (foto: BIN) 

LEBAK,  POSKOTA.CO.ID - Dalam beberapa waktu ini, orang-orang Badan Intelejen Negara (BIN) terus melakukan blusukan ke sejumlah Pondok Pesantren (Ponpes) yang ada di pelosok daerah Kabupaten Lebak. 

Seperti hari ini,  Sabtu (18/9/2021) para anggota BIN melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren (Ponpes) Al Marjan Lebak,  Kampung Mulabaru, Desa Sukasari, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Lebak. 

Usut punya usut,  mereka yang didampingi oleh tim medis ini sengaja melakukan blusukan ke setiap pondok pesantren guna mempercepat program vaksinasi covid-19. 

Mereka pun menyasar para santri dan warga sekitar yang berada di Pondok Pesantren Al Marjan itu. 

Kepala BIN Daerah Banten, Brigjen TNI Cahyono Cahya Angkasa mengatakan, upaya vaksinasi terus digenjarkan guna tercapainya Herd Imunity. 

“Kami bersyukur saat ini Banten masuk ke Zona Kuning dan diharapkan bisa ke Zona Hijau. Untuk itu kami mengakselerasi vaksinasi di Indonesia sehingga mempercepat herd immunity bagi masyarakat khususnya di Banten," katanya.

"Dalam vaksinasi kami juga bekerja sama dengan pemerintah daerah, TNI dan Polri untuk bersama- sama percepatan vaksinasi,” ujarnya.

Lanjutnya, BIN juga melakukan vaksinasi secara door to door atau dari rumah kerumah agar masyarakat dapat divaksin secara keseluruhan dan memberikan bantuan sebanyak 150 paket beras bagi warga kurang mampu di sekitar pondok pesantren Al Marjan.

"Apabila tidak ditangani dengan baik, maka Covid-19 akan menjadi ancaman nasional. Untuk itu BIN harus hadir memberikan upaya pencegahan meluasnya Covid-19 salah satunya adalah dengan vaksin ini,” ujar Lulusan Akmil tahun 1987 ini.

Pengasuh Ponpes Al Marjan  KH. Syaepudin Asy Syadzily menyampaikan, diselenggarakannya vaksinasi  Covid-19 di ponpes dalam rangka mewujudkan herd immunity bagi santrinya.

“Jumlah santri yang divaksin dosis kedua ada sekitar 70 orang ditambah santri yang menerima dosis pertama ada 125 orang serta masyarakat sekitar Al Marjan sekitar 150 orang," terangnya.

News Update