Catat Ya! Ganjil Genap Jakarta Diperluas ke Kawasan Wisata, Berikut Lokasinya

Jumat 17 Sep 2021, 17:10 WIB
Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria merespons pemberlakuan gage di kawasan wisata. (foto: deny)

Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria merespons pemberlakuan gage di kawasan wisata. (foto: deny)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemprov DKI Jakarta, mendukung perluasan ganjil -genap (Gage) di sejumlah ruas jalan, termasuk jalan menuju kawasan wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara.

Tentunya, kebijakan tersebut diharapkan dapat mengurangi kemacetan dan juga mengatur agar tidak terjadi kerumunan orang yang nantinya justru dapat menjadikan kluster penyebaran penularan Covid-19. 

"Tentunya aturan ini patut didukung agar tidak menimbulkan kemacetan dan kerumunan ditempat - tempat wisata dan lain sebagainya," terang Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, Jumat (17/9/2021). 

Diterangkannya juga, mobilitas warga yang dibatasi dengan plat -ganjil genap otomatis akan mengurai kerumunan. 

"Nanti untuk menggunakan nomor sesuai dengan hari dan tanggal [Ganjil atau genap]," ujar dia.

Sebelumnya, penerapan sistem ganjil genap bagi pengendara mobil di kawasan wisata DKI Jakarta berlaku mulai hari ini, 17 September 2021. Hanya kawasan Taman Impian Jaya Ancol dan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) yang diterapkan regulasi tersebut.

Ganjil genap ini berlaku hanya Jumat, Sabtu, Minggu, dari pukul 12.00-18.00 WIB. Nantinya kepolisian dan petugas instansi terkait bakal berjaga di sekitar gerbang masuk objek wisata. (deny)

Berita Terkait
News Update