Tetapi jika dapat menahan hewan tersebut dan membawanya dengan kendaraan, bawalah ke penampungan hewan terdekat.
Kurangi rasa cemas kucing dengan mengelilinginya dengan handuk atau selimut yang nyaman.
Video Razia Barcode PeduliLindungi, Puluhan Gerai di Mall of Serang Terjaring. (youtube/poskota tv)
● Adopsi
Jika memungkin untuk adopsi, maka lakukan pengecekan kucing kepada dokter hewan. Bisa jadi kucing yang diselamatkan itu sedang sakit, takut, atau agresif dengan hewan lain.
Pastikan bahwa hewan tersebut benar-benar hewan liar yang membutuhkan rumah baru, bukan hewan yang lepas dari pemiliknya.
Untuk memastikan hal tersebut, cek apakah kucing tersebut mempunyai kalung tanda pengenal atau menghubungi komunitas kucing setempat mengenai apakah ada yang kehilangan kucing mereka. (nelsya namira putri)