Ironis! Disdamkar Kota Bekasi Kekurangan Mobil Pemadam Kebakaran

Rabu 15 Sep 2021, 18:14 WIB
Petugas dan mobil pemadam kebakaran Kota Bekasi saat memadamkan api di Depo Bangunan, Sabtu (11/9/2021) malam. (foto: ihsan fahmi)

Petugas dan mobil pemadam kebakaran Kota Bekasi saat memadamkan api di Depo Bangunan, Sabtu (11/9/2021) malam. (foto: ihsan fahmi)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Dinilai masih kurang mencukupi dari ketersediaan armada pemadam kebakaran, Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kota Bekasi berhadap mendapatkan tambahan unit mobil pemadam baru.

"Seharusnya minimal kami memiliki 40 unit armada, karena kami masih kekurangan, dan itu belum terpenuhi semuanya," kata Kepala Disdamkar Kota Bekasi, Aceng Solahudin, kepada Poskota.co.id, Rabu (15/09/2021). 

Aceng mengatakan, saat ini Disdamkar Kota Bekasi hanya memiliki 15 unit mobil pemadam kebakaran yang tersedia.

Dengan demikian, pihaknya kini membutuhkan sebanyak 25 unit armada tambahan.

"Ada 15 unit armada yang tersebar di 5 pos sektor, pertama di Sektor Medan Satria, kedua Sektor Bekasi Utara, Ketiga Sektor Rawalumbu, keempat Sektor Mustikajaya dan kelima Sektor Jatisampurna dan di Markas Komando Utama," tuturnya.

Aceng mengaku cukup kesulitan bila menangangi kejadian kebakaran besar dengan jumlah armada yang tersedia saat ini. Terlebih bila ada mobil pemadam kebakaran yang rusak. 

Kerusakan, kata dia, biasanya antara lain terjadi di bagian selang, mesin dan beberapa komponen bagian depan mobil.

Video: Depo Bangunan Bekasi Terbakar, Belasan Damkar Dikerahkan. (youtube/poskota tv)

Aceng menambahkan, meski saat ini memiliki banyak kekurangan, namun pihaknya akan terus bekerja maksimal.

"Jumlah armada saat ini memang belum terpenuhi, ya seharusnya minimal 40 unit armada pemadam kebakaran di Kota Bekasi. Tapi walaupun begitu, kami tetap berupaya bekerja secara maksimal," pungkas Aceng. (kontributor bekasi/ihsan fahmi)

Berita Terkait
News Update