Rambo Tewas, Pesta Miras Oplosan di Halte Renggut Nyawa Seorang Pemuda di Pandenglang

Senin 13 Sep 2021, 14:37 WIB
Ilham, korban pesta miras saat dimintai keterangan personil Polsek Menes di puskesmas Menes. (Foto/posekmenes)

Ilham, korban pesta miras saat dimintai keterangan personil Polsek Menes di puskesmas Menes. (Foto/posekmenes)

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Pesta miras oplosan di halte renggut nyawa seorang pemuda di Pandenglang.

Rama alias Rambo (22), Desa Purwaraja, Kecamatan Menes, Kabupaten Menes, Kabupaten Pandeglang tewas di Puskesmas Menes setelah pesta minuman keras (miras) oplosan bersama teman-temannya. 

Sedang satu korban lainnya yang diketahui bernama Ilham (22), masih dalam perawatan di ruang IGD Puskesmas Menes.

Para pemuda pengangguran ini sebelumnya melakukan pesta miras oplosan di halte angkot di daerah Purwaraja, Minggu (12/9/2021).

Kapolres AKBP Belny Warlansyah menjelaskan korban bersama rekannya diketahui melakukan pesta miras oplosan hasil racikan sendiri.

Sebelumnya para pemuda ini membeli alkohol murni secara COD melalui media sosial pada Jumat (10/9).

Alkohol murni sebanyak 1 liter itu kemudian dibawa oleh Agus ke rumah Dede alias Kelong di Kampung Kadutanggay, Desa Purwaraja untuk dioplos dengan air, sari jeruk nutrisari, extra joss serta coca cola.

"Dari 1 liter alkohol murni dijadikan miras oplosan sebanyak 5 liter dan kemudian disimpan dalam diriken ukuran 5 liter dan dibawa ke halte angkot untuk dinikmati sekitar 20 orang," ungkap Kapolres didampingi Kasie Humas AKP Humaedi kepada Poskota.co.id, Senin (13/9/2021).

Kerumunan pemuda pengangguran ini sempat dibubarkan oleh personil Polsek Menes yang tengah melakukan patroli Prokes dan Kamtibmas.

Namun sepertinya, mereka berkumpul kembali setelah petugas pergi.

Lebih lanjut Kapolres menjelaskan, pada Sabtu (11/9) korban bersama rekan-rekannya kembali membeli alkohol murni namun jumlahnya bertambah yaitu sebanyak 5 liter.

Berita Terkait

News Update