Rumah Makan Betawi Hj. Aliyah, Langganan Rakyat Jelata hingga Pejabat, Cek Menu Favoritnya Yuk!

Minggu 12 Sep 2021, 19:55 WIB
Hj. Aliyah di dapur rumah makan miliknya di kawasan Cipete Utara. (foto: poskota/novriadji wibowo)

Hj. Aliyah di dapur rumah makan miliknya di kawasan Cipete Utara. (foto: poskota/novriadji wibowo)

Lama-kelamaan langganannya makin banyak, tidak hanya warga Cipete, namun dari berbagai daerah lain seperti Ciputat, Kebayoran Baru, Pamulang, Senayan, Tanah Abang dan lainnya.

Hj. Aliyah menambahkan, dirinya sengaja membuat makanan khas itu dari ayam kampung asli karena dagingnya lebih gurih, dibanding pakai ayam boiler atau negeri.

“Ayam kampung ini lebih bersih dan rasanya sangat enak. Makanya pelanggan pada senang,” ujarnya.

Untuk menjadikan ayam kampung kuah kuning mempunyai rasa yang sedang dan enak dimakan, ia mendapat resep dari sang nenek yang sudah almarhum.

Saat itu, ia sering diajak neneknya untuk membantu saat membuat menu tersebut.

“Ternyata, resep buatan nenek memang enak. Cocok untuk lidah penikmat ayam kuah kuning,” katanya.

Bumbu Lengkap

“Banyak yang bilang rasanya nikmat, ini karena memakai bumbu lengkap,” tandas Hj. Aliyah.

 

Sop Iga Hj. Aliyah, Cipete Utara, Jakarta Selatan. (foto: poskota/novriadji wibowo)

Untuk menambah selera nafsu makan pelanggan, di Rumah Makan Hj.Aliyah ini, pihaknya juga melengkapinya dengan ayam goreng kremes, sambal hijau, acar, sayur krebek teri medan dicampur daun melinjo.

Selain itu, tersedia pula sop iga, pecak ayam, pecak ikan gurame dan lainnya.

Video Depo Bangunan Bekasi Kebakaran, Belasan Mobil Pemadam Dikerahkan. (youtube/poskota tv)

Dalam sehari, Hj. Aliyah sedikitnya menghabiskan 20 ekor ayam kampung ukuran besar yang disajikan bagi pecinta kuliner, khususnya yang berkunjung di Rumah Makan Hj. Aliyah di kawasan Cipete, Jakarta Selatan. Ayo silakan mencoba. (adji/yo)

Berita Terkait
News Update