SERANG, POSKOTA.CO.ID - Supervisor Operasi PLN Banten Utara Eko juanda Suzanto melakukan pengecekan instalasi listrik di Rutan kelas 2-B Serang, Jumat (10/9/2021).
Berdasarkan hasil pemeriksaan itu, Eko mengaku instalasi listrik di Rutan masih dalam kondisi baik secara keseluruhan.
"Hanya ada kerusakan-kerusakan minor saja seperti over debu," katanya.
Eko melanjutkan, selain instalasi listrik yang masih baik, kondisi genset di Rutan ini juga masih dalam kondisi bagus.
"Genset itu untuk cadangan arus listrik ketika terjadi pemadaman," ucapnya.
Eko menjelaskan, dirinya melakukan beberapa pemeriksaan panel, kabel, genset dan lain sebagainya. "Tadi itu, kondisinya masih baik tapi tetap harus kami lakukan pemeriksaan," tambahnya.
Terlebih, lanjutnya, pihaknya sebagai lembaga pemerintah mempunyai kewajiban untuk melakukan pengontrolan ketika ada pelanggan yang meminta.
"Apalagi sekarang isunya di Rutan dan lapas itu kan sedang ramai," ungkapnya.
Diakui Eko, biasanya yang dilakukan pemeriksaan itu sebatas sampai kWh saja, adapun untuk instalasi dalam itu baru nanti akan diprogramkan.
"Nanti ada teknisi kami yang melakukan pengontrolan," tuturnya.
Terakhir, Eko mengaku PLN senantiasa stanby 24 untuk menerima aduan dari pelanggan. Aduan itu bisa melalui via telpon. (kontributor banten/luthfillah)