"Begitu juga biaya yang sudah dikeluarkan warga ke rumah sakit untuk ganti," jelasnya.
Isro pun meminta kepada pihak manajemen PT Nutrindo Bogarasa untuk dekat dan memperhatikan masyarakat yang tinggal di sekitar lingkungan pabrik.
"Gunakan anggaran CSR (Corporate Social Responsibility) itu untuk memperhatikan masyarakat sekitar," ujarnya.
Sementara General Affair PT Nutrindo Bogarasa Rachmat mengaku sudah menyambangi warga sejak keluhan hama tersebut mencuat.
"Ada keluhan dari warga Cigading dengan adanya kutu, dan pada tanggal 16 Agustus, kita tanggapi dengan datang ke pihak RT dan di sana sempat untuk berbincang-bincang dengan ibu-ibu yang ada di sana," ujarnya.
Kemudian, perusahaan telah membantu dengan melakukan pengasapan pada 18 Agustus lalu untuk menyikapi serangan hama tersebut. (Kontributor Banten/Rahmat Haryono)