Jangan Keliru! Ini Tips Membeli Gitar Bass Secara Online, Bassist Pemula Wajib Tahu Nih

Jumat 03 Sep 2021, 20:17 WIB
Tips membeli bass secara online (pixabay/@egonkling)

Tips membeli bass secara online (pixabay/@egonkling)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sering kali para bassist pemula tidak memerhatikan jenis pick up saat ingin membeli gitar bass.

Pick up merupakan bagian penting karena mempengaruhi output suara yang dihasilkan.

Enak tidaknya suara tersebut tergantung dengan selera para pemainnya.

Karena perbedaan persepsi inilah, pemilihan mana yang baik antara pick up aktif dengan pick up pasif merupakan hal yang sulit ditentukan dari satu sudut pandang saja.

Inilah yang harus menjadi pertimbangan terutama bagi pemula untuk menyadari mana jenis pick up gitar bass yang sesuai.

Apabila tidak dipertimbangkan, seorang bassist akan merasa tidak cocok dengan suara gitar bass yang dihasilkan. Hal ini akan mempengaruhi mood seorang bassist.

Terlebih lagi jika dibeli secara daring (online), hal itu merupakan tantangan tersendiri untuk mengetahui kondisi alat yang akan dibeli.

Baik membeli gitar bass baru atau pun preloved, perlu diperhatikan kondisi dan karakter jenis pick up gitar bass sebagai berikut.

1. Daya Pick Up Pasif dan Aktif

Gitar bass yang memiliki pick up aktif memerlukan baterai 9v berbentuk kotak. Baterai ini mudah ditemukan baik online maupun di toko elektroni terdekat.

Baterai ini berfungsi untuk menghidupan perangkat elektrik yang ada di dalam badan gitar bass. Dengan demikian boost suara dapat dikeluarkan.

Sementara pick up pasif tidak memerlukan baterai. Suara yang dihasilkan langsung berasal dari amplifier.

2. Suara yang Dihasilkan

Gitar bass dengan ber-pick up aktif akan menghasilkan suara lebih “nendang” karena perangkat elektrik di dalamnya. Fungsinya untuk boost atau memperbesar suara sehingga output yang dihasilkan terdengar jelas walau senarnya dipetik cenderung pelan.

Sementara output suara pick up pasif dapat diatur langsung di amplifier. Dalam badan gitar bass, knop hanya berfungsi dalam mengatur volume.

Dalam preview kanal Youtube Talking Bass, mereka sempat membandingkan bahwa pick up pasif hanya bisa cut suara yang dihasilkan, tidak seperti pick up aktif yang dapat boost untuk mendapatkan ekstra kekuatan suaranya.

3. Kedalaman Dinamika

Pick up aktif dipengaruhi dengan perangkat elektroniknya sehingga menghasilkan suara yang lebih stabil. Pelan atau kerasnya hasil petikan senar mimiliki selisih hasil dinamika yang tidak jauh berbeda.

Sementara pick up pasif sangat peka dengan dinamika pemainnya sehinggga dinamika yang dihasilkan terasa perbedaannya.

4. Genre yang Cocok Dimainkan

Gitar bass dengan pick up aktif cenderung lebih cocok untuk dimainkan untuk membawakan genre lagu metal atau rock. Hal ini karena sifat suara yang dihasilkan yang lebih jelas dibanding pick up pasif.

Sementara gitar bass dengan pick up pasif cenderung dipilih oleh pemain untuk membawakan lagu bergenre blues atau jazz. Dinamika yang lebih terasa, suara kayu bass yang masih terdengar atau suara alaminya menjadikan pick up pasif cocok membawakan genre lagu tersebut.

5. Kepraktisan dalam Penggunaan

Untuk bassist yang lebih suka bermain gitar bass di dalam studio atau dalam ruangan, maka pick up aktif dapat menjadi pilihan.

Namun pick up pasif dapat menjadi alternatif untuk bassist yang sering memainkan gitar bass di luar ruangan atau durasi bermain yang panjang. Hal ini karena pick up pasif tidak memerlukan baterai dan sumber dayanya yang langsung dari amplifier.

Baterai 9v yang ada pada pick up aktif cenderung boros dan kurang cocok bagi pemain yang memainkan gitar bassnya dengan jangka waktu yang cenderung panjang.

Maka dari itu, pengguna gitar bass pick up aktif harus menyiapkan cadangan baterai 2-3 buah.

6. Cek Toko Online

Apabila bassist membeli gitar bass yang baru, maka disarankan untuk membeli di toko official atau toko yang terpercaya. Hal ini dapat dilihat dari penilaian pelanggan yang ada pada toko online tersebut.

Namun apabila membeli gitar bass preloved, pastikan kondisi masih bagus. Perhatikan pick up apakah berkarat atau tidak, dan pemasangannya masih kuat, tidak kendur.

Itulah yang harus diperhatikan dalam membeli gitar bass secara online dengan memerhatikan jenis pick up nya. Pilihlah yang cocok dengan gaya musik dan pas di kantong. (Rendra Ovi Pramesti)

News Update