Menurut Heri, keberhasilan Ancol mempertahankan kinerja di tengah pandemi ini tidak lepas dari peran Geisz Chalifah sebagai anggota Dewan Komisaris TIJA yang banyak melakukan inovasi dan perbaikan. Istimewanya, kata Heri, Geisz Chalifah juga mampu meningkatkan hubungan karyawan dengan perusahaan menjadi makin harmonis.
Kelebihan Geisz lanjut Heri, meski dia sebagai seorang komisaris tetapi hubungan dengan karyawan dari tingkat bawah sampai atas sangat harmonis.
"Pak Geisz berbaur dengan karyawan sehingga karyawan punya semangat tinggi. Pak Geisz juga banyak mengubah Ancol menjadi lebih baik. Perhatian pada karyawan sangat besar, salah satunya mengubah taman kosong di belakang Ecovention menjadi taman yang asyik untuk karyawan yang bekerja," ujar Heri.
Saat pandemi menggunjang dunia termasuk Indonesia, Geisz Chalifah, menciptakan budaya kerja yang yang baik dengan cara mengajak seluruh karyawan bersatu untuk berjuang bersama memerangi pandemi sekaligus berusaha mempertahankan Ancol agar tetap kuat.
"Pak Geisz mengajak kita meresapi dan menikmati badai pandemi dengan cara dan rasa berbeda," ucapnya. (tat)