Limbah Medis di Harapan Jaya, Sampah dari Klinik Hewan Dibuang Depan Perumahan

Sabtu 28 Agu 2021, 23:16 WIB
Penemuan limbah medis depan perumahan Telaga Bening, Kelurahan Harapan Jaya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi. (Foto/fahmi)

Penemuan limbah medis depan perumahan Telaga Bening, Kelurahan Harapan Jaya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi. (Foto/fahmi)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Penemuan limbah medis di Harapan Jaya, merupakan sampah dari klinik hewan yang dibuang depan perumahan Telaga Bening, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi pada, Jum'at (27/08) lalu, kini sudah dalam kondisi aman.

Pasalnya aparatur kecamatan beserta Linmas, Babinsa dan Bimaspol telah mensterilkan wilayah penemuan itu saat kemarin, Jum'at (27/08/2021)

Sebagaimana disebutkan oleh Camat Bekasi Utara, Jalaludin, bahwasanya alat medis itu bukanlah benda hasil vaksin, melainkan alat 'disposable' habis pakai dari klinik hewan atau 'pet shop'.

"Ada penemuan bukti bayar, Keterangannya dari dokter hewan, itu dari Pet Shop (Klinik Hewan)," jawab Jalaluddin.

Adapun dalam beberapa jenis alat medis yang ditemukan berserakan persis dibawah pohon diantaranya, beberapa sarung tangan medis, alat suntik dan beberapa botol medis berukuran kecil.

Menurut Samsudin (14), salah satu warga yang kediamannya tak berada jauh dari lokasi ditemukanya limbah medis tersebut, ada beberapa warga yang membicarakannya, namun ia masih belum paham mengenai apa pembicaraan dari orang orang tersebut.

"Iya sebelumnya saya lihat ada rame rame kemarin, saya dengarnya juga baru baru ini dari tetangga atau dari teman," ucapnya

Menurut pantauan PosKota.co.id pada malam hari, lokasi penemuan alat medis tersebut dekat dengan akses jalan sedang dalam pengerjaan, dimana jalan tersebut persis di depan perumahan Telaga Bening, Harapan Jaya, Kota Bekasi.

Selain itu lokasi tersebut terlihat sangat sepi dan gelap, karena minim lampu penerangan.

Selain itu terdapat juga sebuah tanah kosong yang cukup luas dan menurut informasi tanah tersebut merupakan milik perumahan Telaga Bening yang nantinya akan di bangun.

"Saya jarang nongkrong di lahan ini yang persis menghadap gerbang perumahan Telaga Bening itu, kalau malam disini suasananya memang sangat gelap," lanjut Samsudin saat ditemui bersama teman sebayanya di lahan kosong tersebut.

Berita Terkait
News Update