SERANG, POSKOTA.CO.ID - Sempat viral di media sosial (medos), lantaran terekam video berkeliling kampung minta kepada warga memberikan seragam sekolah bekas buat anak-anaknya sekolah tatap muka.
Tanto Gunawan (47) yang berprofesi sebagai penambal perahu nekad berkeliling kampung untuk mendapatkan baju seragam bekas lantaran dirinya tidak mampu beli baju sekolah unt ketiga anaknya, Bagas Panca Tama (16), Teti Nurhayati (9), dan Putri Nurhayati (7).
Begitu mengetahui ada warganya yang kesulitan membeli baju seragam sekolah, Kapolda Banten Irjen Pol Rudi Heriyanto Adi Nugroho langsung mengerahkan personilnya untuk menghadirkan Tanto Gunawan ke tempat kerjanya.
Kedatangan Tanto bersama anak-anaknya di Mapolda Banten langsung disambut hangat bak pejabat oleh Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho.
Bahkan Jenderal bintang dua inipun memerintahkan Irwasda Kombes Pol Adi Suseno untuk menemani dirinya bertemu dengan Tanto Gunawan dan kekuarganya.
Untuk diketahui Irwasda Adi Suseno kerap mendampingi ketika Kapolda saat menerima tamu pejabat pemerintahan maupun pihak swasta.
"Kehadiran Tanto Gunawan dan anak-anaknya merupakan tamu kehormatan. Tanto merupakan sosok ayah yang mencintai dengan cara yang benar. Berjuang demi masa depan anak-anaknya yang lebih baik dan jarang dilakukan orang lain," kata Kapolda.
Menurut Kapolda, kisah Tanto ini sangat menginspirasi, karena tanpa rasa malu ia rela berkeliling kampung untuk meminta baju bekas kepada warga agar anaknya bisa sekolah.
"Peribahasa kasih ayah sepanjang waktu layak disematkan kepada Tanto. Karena cintanya tanpa batas demi masa depan anaknya," Kapolda Banten.
Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho mengatakan sangat bangga melihat perjuangan Tanto demi anaknya bisa sekolah. Perjuangan seperti ini lah yang harus kita apresiasi dan teladani," tandas Kapolda.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga menambahkan, guna mewujudkan perjuangan Tanto demi anak-anaknya bisa sekolah. Kapolda Banten memberikan bantuan tali asih kepada Tanto.