PURWAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Purwakarta menggelar sunatan massal, Kamis (26/8/2021).
Kegiatan tersebut diikuti 165 anak-anak itu dilaksanakan di Klinik Assalam Gang Beringin Kel Nagri Kaler.
Menurut Ketua Baznas Purwakarta Saparudin, khitanan massal ini merupakan agenda tahunan dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1443 Hijriah.
"Total ada 165 anak dari berbagai wilayah di Kabupaten Purwakarta yang akan dikhitan," kata Saparudin.
Adapun pelaksanaan khitanan massal ini akan berlangsung hingga 4 September mendatang.
"Di mana setiap harinya ada 25 anak yang dikhitan. Adapun dalam pelaksanaannya kami bekerja sama dengan Klinik Assalam," ucapnya.
Ia menghaturkan terima kasih kepada Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika yang turut hadir bahkan menyaksikan prosesi sunatan kepada anak anak.
"Bupati ikut enyemangati pengantin sunat dan memberikan kadeudeuh. Kehadirannya mempertegas kemitraan antara Pemkab Purwakarta dan Baznas," ujarnya.
Bupati Anne juga memuji kemitraan dengan Baznas yang telah berjalan dengan sangat baik. Semua Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemerintah Kabupaten Purwakarta sangat tepat mempercayakan pengelolaan zakat, infaq, dan shodaqoh kepada Baznas.
"Kita melihat bahwa program kerja Baznas memang betul-betul sesuai dengan yang dibutuhkan masyarakat. Di antarnya adalah, progam khitanan masal ini yang memang real sesuai dengan harapan kita," pungkasnya. (dadan)