Sejumlah Sekolah di Jakpus Sudah Siap PTM, Tapi Belum Mendapat Arahan Mengenai Jadwal

Rabu 25 Agu 2021, 18:32 WIB
Salah satu SMA Negeri di Jakarta. (cr05)

Salah satu SMA Negeri di Jakarta. (cr05)

JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Sejumlah sekolah di DKI Jakarta, termasuk Jakpus, akan kembali mempersiapkan pembelajaran tatap muka (PTM) pasca dihentikan sementara imbas tingginya angka Covid-19 beberapa waktu lalu. 

Kepala Sekolah SDN 08 Kenari, Selemba, Jakarta Pusat Hardi Priyono mengatakan, pihaknya siap apabila nantinya dimulai kembali pelaksanaan PTM di sekolahnya itu. 

"Pada prinsipnya kami akan konsisten terlebih kami ini kan sudah pernah PTM baik tahap pertama dan kedua lalu. Jadi inshaAllah kami siap," kata Hardi ketika dihubungi, Rabu (25/08/2021). 

Hardi melanjutkan, nantinya untuk menempuh pelaksanaan PTM seluruh guru di sekolahnya itu juga sudah mendapatkan vaksinasi Covid-19. 

Begitupun dengan para siswa, bagi siswa yang usianya sudah memenuhi syarat. Hardi mengatakan para siswa itu juga sudah melakukan vaksinasi Covid-19. 

"Guru sudah (vaksin) kalau siswa sesuai dengan ketentuan yakni yang sudah berusia 12  tahun itu telah lakukan vaksinasi," ucapnya. 

Meski begitu, sejauh ini pihak sekolah menurut Hardi belum mendapat arahan mengenai jadwal PTM itu akan kembali digelar. 

Namun apabila nantinya sudah mendapat arahan, SDN 08 Kenari akan kembali melakukan proses assemen terhadap para siswa. 

"Nanti kalau sudah ada arahan, kami langsung sebar sensus lagi dan melaksanakan assemen kesehatan kepada yang bersangkutan," sebutnya. 

Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Negeri 38 Jakarta Ida Saidah juga menyatakan kesiapanya untuk kembali menggelar PTM tersebut. 

Bahkan Ida menjelaskan, pihak sekolah sangat membutuhkan proses PTM tersebut untuk para siswanya. Hal itu dikarenakan para siswa membutuhkan praktek pembelajaran yang selama ini tidak didapatkan selama pembelajaran online. 

Berita Terkait

News Update