Konser Virtual Hingga Drive In, Begini Cara Musisi Tetap Memanjakan Penggemar di Kala Pandemi

Rabu 25 Agu 2021, 17:28 WIB
Konser Honne sebelum pandemi Covid-19. (Foto/nelsya)

Konser Honne sebelum pandemi Covid-19. (Foto/nelsya)

Sisi positif dari konser online adalah konser bisa ditonton dari mana saja selama koneksi internet memadai dan konser pun memiliki harga yang lebih terjangkau, tak jarang ada pula yang gratis. 

Sisi negatif dari konser virtual adalah apabila penonton tidak memiliki jaringan internet yang bagus, maka agenda menonton pun jadi tidak nyaman.

Tak hanya itu, vibes dari ketika menonton konser secara online dan langsung pun terasa jauh berbeda karena interaksi yang terhalang oleh layar gadget.

Drive In Concert

Drive in concert merupakan jenis konser yang mendekati konser sebelum adanya pandemi Covid-19.

Bedanya, konser ini mengharuskan para penonton menonton konser di dalam mobil dan beberapa kali diterapkan di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Konser  dengan cara drive in pernah diselenggarakan di Ji Expo untuk kapasitas 300 mobil pada Agustus 2020 lalu.

Penonton hanya diperbolehkan menyaksikan konser dari dalam mobil dan harus melewati prosedur dan protokol kesehatan yang cukup ketat.

Hal positif dari konser ini adalah penonton masih dapat menyaksikan artis kesayangan mereka secara langsung, meskipun dengan keterbatasan kapasitas penonton dan tidak dalam jarak yang dekat dengan panggung.(nelsya namira putri)


 

Berita Terkait

News Update