Charlie Watts, dari Jazz ke Rock n’ Roll, Perjalanan Drummer Legendaris Rolling Stones

Rabu 25 Agu 2021, 16:26 WIB
Dari jazz ke rock n’ roll, Charlie Watts mampu membuat lagu-lagu berayun indah dengan gayanya sendiri. (Foto/wikipedia)

Dari jazz ke rock n’ roll, Charlie Watts mampu membuat lagu-lagu berayun indah dengan gayanya sendiri. (Foto/wikipedia)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Drummer salah satu band legendaris global Rolling Stones, Charlie Watts meninggal dunia di usianya yang ke-80 tahun. 

Diungkapkan bahwa Charlie Watts meninggal di rumah sakit daerah London dan dikelilingi oleh keluarga tercinta.

Sepanjang karirnya, Charlie Watts dikenal sebagai drummer handal sepanjang masa.

Anggota Rolling Stones yang memiliki bekal pengetahuan musik Jazz ini mampu membuat lagu-lagu berayun indah dengan gayanya sendiri.

Charlie telah bergabung bersama Rolling Stones selama hampir 60 tahun sejak 1963.

Setelah sebelumnya Rolling Stones beberapa kali mengganti drummer mereka, Mick Jagger dan Keith Richards akhirnya dipertemukan dengan Charlie Watts dan sejak saat itu mereka terus berkibar bersama sang drummer.

Ayunan drum yang dimainkan Charlie memiliki pengaruh musik jazz di dalamnya, hal ini membuat lagu mereka terdengar lebih “angkuh” dan mampu menarik-ulur groove dari lagu yang mereka bawakan.

Keith Richards pun merasa sang drummer mampu membuatnya memiliki kebebasan tersendiri ketika tampil di atas panggung.

Baik di atas maupun di luar panggung, Charlie merupakan sosok yang pendiam dan lebih memilih untuk berada dalam bayang-bayang dan membiarkan anggota band lainnya menyedot pusat perhatian.

Meskipun begitu, dalam satu kesempatan Richard pernah mengatakan, “Banyak orang berpikir Mick dan Keith adalah “The Rolling Stones”.

Namun kenyataannya, apabila Charlie tidak melakukan apa yang dia lakukan dengan drumnya sekarang, hal tersebut tidaklah benar. Kalian akan menyadari bahwa Charlie Watts ADALAH “The Stones”.

Berita Terkait

News Update