Api Berkobar Membakar Permukiman Padat Penduduk di Kampung Pulo

Rabu 25 Agu 2021, 17:32 WIB
Salah satu warga sampai naik ke atas genting untuk memadamkan api yang membakar permukiman padat penduduk di kawasan Kampung Pulo, RT 006/03 Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (25/8/2021) sore. (foto: cr02)

Salah satu warga sampai naik ke atas genting untuk memadamkan api yang membakar permukiman padat penduduk di kawasan Kampung Pulo, RT 006/03 Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (25/8/2021) sore. (foto: cr02)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kebakaran melanda permukiman padat penduduk di Kampung Pulo, RT 06/03 Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (25/8/2021) sore. Angin yang berhembus kencang membuat api merambat cepat.

Dari pantauan poskota.co.id di lokasi kejadian, terlihat warga secara bergotong royong berupaya memadamkan api dengan alat seadanya, mulai dari ember berisi air yang secara estafet disiramkan ke pusat kobaran api.

Barulah kemudian petugas pemadam kebakaran membantu memadamkan api.

Saat ini kondisi api di lokasi kejadian sudah agak padam. Namun asap tampak masih terlihat. 

Pun Jalan Raya Jatinegara Barat juga mengalami kemacetan akibat adanya kebakaran tersebut. Sejumlah mobil pemadam kebakaran pun terparkir di sekitar Jalan tersebut. 

"Objek yang terbakar rumah tinggal, jumlah yang terdampak masih belum diketahui. Saat ini masih dalam proses pemadaman," ujar Kasi Ops Damkar Jakarta Timur, Gatot Sulaeman di Jakarta Timur, Rabu (25/8/2021). (cr02

Berita Terkait

News Update