11 Korban Margo City Depok yang Dirawat, Seorang Meninggal Dunia dan Sudah 5 yang Dipulangkan Pihak RS

Senin 23 Agu 2021, 14:09 WIB
Gedung RSUI Depok (Ist)

Gedung RSUI Depok (Ist)

"Dari delapan orang yang sebelumnya dirawat di IGD RS Bunda, ada tiga orang wanita yakni Merry, 21, Nurma, 38, dan Winda, sudah dibolehkan pulang," ujar Kepala Unit RSU Bunda Margonda, dr. Imelda Rachmawati kepada wartawan.

Korban  yang sudah boleh pulang tetap masih dilakukan pemantauan. "Ketiga korban  yang sudah pulang ini telah dilakukan CT scan dibagian kepala dan bagian yang lainnya," tambahnya.

Untuk empat korban lainnya, lanjut dr. Imelda, masih dalam perawatan itensif lantaran mengalami luka bakar grade dua yang dikategorikan cukup serius.

"Grade 2 itu diartikan sudah pada bagian dalamnya, bukan kulit ari lagi. Dan terkena bakar rata-rata di bagian tangan dan muka," tutur dr. Imelda," tuturnya.

Melihat luka bakar yang dialami ke empat korban dr. Imelda mengatakan dari luka bakar di bagian tangan, kepala, dan muka,  karena korban berusaha menutup bagian muka dan kepala dengan tangan dari api.

"Ada satu korban mengalami luka cukup serius pada bagian mata. Penanganan korban ini sudah ditangani dokter khusus," tutupnya.

"Dari kedelapan korban yang di rawat, dua di antaranya diketahui berdomisili di Pasar Minggu dan Ciamis Jawa Barat, sisanya berdomisili di Kota Depok. Delapan korban perincian 3 pengunjung dan 5 karyawan." (*)

Teks Foto:
Gedung RSUI Depok (Ist) 
 

Berita Terkait

News Update