JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nama Sunny Dahye sempat ramai dibicarakan warganet di berbagai platform media sosial.
Youtuber Korea Selatan yang dulu sempat tinggal di Indonesia heboh dibicarakan karena akun instagram @sunnyisaliar2 membeberkan pengakuan dari editor bahkan teman-teman Sunny mengenai sifat asli Sunny dan permasalahan yang mereka alami ketika bekerja sama dengan Sunny.
Tidak hanya membawa nama Sunny dalam akun instagram tersebut, tetapi Chris Okano yang merupakan suaminya juga ikut menjadi sorotan karena pengakuan beberapa teman dan rekan keduanya.
Berdasarkan akun @sunnyisaliar2 banyak teman dan rekan kerja yang merasa dirugikan dengan perlakuan sepasang suami istri tersebut.
Pengakuan dari akun itu yang mencuri perhatian banyak warganet Indonesia adalah bahwa Sunny dan Chris beberapa kali tertangkap menghina Indonesia dan menjelekkan warganya.
Pengakuan ini membuat banyak warganet geram, pasalnya hampir sebagian besar konten dalam youtube Sunnydahyein ditujukan untuk menarik penonton dari Indonesia.
Salah satu konten video di dalam youtubenya juga memanfaatkan momen Ramadhan dan melalui akun instagram anonim itu dikatakan bahwa Sunny hanya berpura-pura puasa dengan alasan agar kontennya mendapatkan likes dan views.
Selain membongkar sifat asli Sunny dan Chris, Natasha Elle ikut membongkar fakta mengenai keduanya.
Natasha pernah menjadi editor untuk youtube mereka, namun bayaran yang diterima sangat kecil.
Sang mantan editor pun mengungkapkan kekecewaannya melalui instagram atas perlakuan tidak adil yang ia alami.
Setelah menjadi Trending Topic di Twitter, pada Rabu 18 Agustus, Sunny mengunggah video klarifikasi dan permintaan maaf.