JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Seorang pria berinisial CS (57) tewas usai jatuh dari lantai 2 Lippo Mal Puri Indah, Kembangan, Jakarta Barat, Kamis (19/8/2021) sore. Diduga pria paruh baya tersebut sengaja bunuh diri dengan cara melompat.
Kanit Reskim Polsek Kembangan, AKP Ferdo mengatakan mulanya ia mendapat laporan dari pihak mal bahwa ada seorang pria tewas usai diduga nekat melompat dari lantai 2 mal tersebut.
"Setelah mendapat informasi, kami dari polsek kembangan ke TKP untuk melakukan cek TKP dan benar-benar ditemukan mayat," ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (19/8/2021).
Saat petugas ke TKP, pria paruh baya itu sudah ditemukan dalam keadaan tewas dengan beberapa luka di bagian tubuh. Posisinya saat itu korban dalam keadaan telungkup.
"Wajah sudah remuk sebelah kiri, mengeluarkan darah dari hidung, mata, mulut dan telinga dan kaki sebelah kiri patah, tangan sebelah kiri patah," jelas Ferdo.
Ferdo menjelaskan, mayat pria paruh baya itu ditemukan di lantai Lower Ground (LG) di Lippo Mal Puri Kembangan.
"Kalau dilihat dari identitasnya korban merupakan warga Kebon Jeruk, Jakbar," tutupnya. (cr01)