SUBANG, POSKOTA.CO.ID - Polisi langsung olah TKP mayat ibu dan anak yang ditemukan tewas bersimbah darah di bagasi mobil mewah Toyota Alphard.
Polisi kasih bocoran dugaan awal kasus yang bikin geger Kecamatan Jalancagak, Subang, kuat dugaan dua mayat itu korban pembunuhan.
Identitas wanita yang tewas dalam kondisi ditumpuk di bagasi belakang mobil Alphard tersebut adalah Tuti Suhartini (55) dan Amelia Mustika R (23), anaknya.
Hipotesa atas dugaan tersebut ialah ditemukan luka benda tumpul di jidat kedua korban. "Dua korban ditemukan didalam bagasi belakang, kendaraan jenis Alphard. Dengan kondisi ditumpuk," katanya, Rabu, (18/8/2021).
Iptu Karsa juga menjelaskan, jajaran Polsek Jalancagak juga masih memeriksa, apakah ada barang-barang berharga dari rumah korban yang dinyatakan hilang.
"Belum, kami masih memeriksa lebih lanjut, ini masih dugaan awal ya. Nanti kita kasih kalo sudah ada titik terang," ujarnya.
Kedua korban pertama kali ditemukan oleh suaminya Yoseph yang baru pulang dari Kampung Cijengkol Subang.
"Pas saya pulang, ada yang aneh, kok mobil terparkir menghadap ke utara biasanya ke selatan," ungkap Yoseph, Rabu (18/8/2021).
Dia pun mendapati kaca mobil terbuka dan banyak bercak darah di dalam rumah. Dia langsung melaporkan kejadian tersebut ke Ketua RT setempat.
"Saya shock. Istri dan anak meninggal,"ucapnya lirih.
Kapolres Subang AKBP Sumarni meninjau TKP pembunuhan Rabu siang.
"Dari hasil olah TKP diperoleh beberapa petunjuk seperti kayu penggilas cucian penuh darah. Lalu berceceran darah. Kuat dugaan ini, pembunuhan," kata Sumarni.
Ditambahkan di lokasi juga tidak ditemukan benda berharga hilang dan kunci rumah rusak.
"Hasil olah TKP, ibunya dihabisi dikamar tidur lalu dibawa ke kamar mandi untuk membersihkan noda darah dan diseret ke mobil," jelasnya.
Sedangkan menilik luka anaknya mendapat perlawanan terlebih dahulu kemudian dihabisi juga.
"Setidaknya ada titik terang dari petunjuk petunjuk tadi. Ini murni pembunuhan," tegasnya.
Kapolres menyebutkan sejumlah saksi tengah menjalani pemeriksaan termasuk suami korban. Namun pembunuhan ini berlatar belakang apa, Kapolres menjelaskan sedang didalami.
"Yang jelas bukan perampokan," ujarnya. (cr09)