SERANG, POSKOTA.CO.ID - Untuk mengejar target vaksinasi sampai akhir tahun 2021, Pemkot Serang akan memberdayakan Tenaga Kesehatan (nakes) yang ada di 16 Puskesmas.
Mereka akan dilibatkan dalam berbagai kegiatan vaksinasi massal yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Serang.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinkes Kota Serang Hasanuddin mengatakan, selama ini mereka tidak dilibatkan dalam berbagai vaksinasi massal yang dilakukannya.
"Makanya tadi kami rapat dengan seluruh kepala Puskesmas di Kota Serang, membicarakan terkait hal itu," ujarnya, Rabu (18/08/2021).
Diakui Hasan, vaksinator yang bertugas dalam setiap vaksinasi massal selama ini juga berasal dari Nakes yang berada si Dinkes Kota Serang serta dari unsur TNI dan Polri.
"Ke depan, tadi kami sudah sepakat akan juga menerjunkan nakes yang dari Puskesmas," ucapnya.
Menurut Hasan, saat ini jumlah Nakes yang sudah mengikuti pelatihan sebagai vaksinator di Kota Serang sebanyak 285.
Jumlah itu di luar Nakes yang mengurusi pasien Covid-19 di sejumlah RS rujukan. "Mudah-mudahan dengan adanya tambahan vaksinator ini, target 525.585 sasaran vaksin bisa segera tercapai," tuturnya.
Adapun terkait pemberian vaksin dosis ketiga kepada para Nakes, Hasan mengatakan intruksi dari pemerintah pusatnya sudah ada, saat ini yang pihaknya sedang mempersiapkan pelaksanaannya.
"Insya Allah dalam waktu dekat nanti akan dilaksanakan," tutupnya. (*)