DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Anggota Satlantas unit Kamsel Polrestro Depok, menggelar vaksinasi merdeka di tempat wisata edukasi Trubus, Jalan Mekar Sari Raya KM. 30, Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Cimanggis Kota Depok, Senin 16 Agustus 2021.
Kanit Kamsel Satlantas Polres Metro Depok AKP Elly mengatakan dalam rangka mempercepat vaksinasi massal salah satu menyasar lokasi wisata edukasi Trubus.
"Ada 100 dosis Astrazeneca yang kita suntikan kepada warga yang tinggal di sekitar lingkungan Toko Trubus. Warga yang belum disuntik vaksin ini adalah yang tidak dapat terdaftar melalui online," ujarnya kepada Poskota usai kegiatan, Senin 16 Agustus 2021.
Mantan Kanit PPA Satreskrim Polres Metro Depok ini mengungkapkan antusias warga yang tervaksin sangat senang dan berterima kasih.
"Warga yang ingin divaksin cukup menunjukan E-KTP langsung bisa divaksin. Ada beberapa warga yang mengaku selalu gagal dalam melakukan vaksinasi mendaftar secara online. Sehingga dengan ada vaksinasi merdeka keliling ini sangat terbantu," ungkapnya.
Santi, 40, ibu tiga anak warga Mekarsari ini mengaku sangat terbantu dengan ada vaksinasi merdeka yang diadakan Polres Metro Depok lantaran sudah berkali-kali daftar online gagal terus.
"Tidak pernah bisa daftar di online tercatat kuota penuh terus," ungkapnya. (angga)