POSKOTA.CO.ID - Trend positif Fabio Quartararo di seri kesebelas MotoGP Austria 2021, Ahad (15/8/2021) ini akhirnya terputus.
Hal tersebut akibat ketidakberuntungan pembalap Yamaha itu di tengah balapan flag to flag.
Di 20 lap awal performa Quartararo cukup bagus untuk mendapatkan podium keduanya di Red Bull Ring.
Namun sayangnya, Tuhan berkehendak lain, dengan menurunkan hujan di tengah balapan berlangsung.
Menariknya, hujan mulai membasahi sirkuit saat balapan tersis 3 lap lagi.
Hal ini membuat sebagian pembalap terpaksa mengganti motornya dengan ban wet race, termasuk pembalap Prancis tersebut.
Sebelum balapan flag to flag, beberapa kali kesempatan Quartararo bertarung sengit dengan Marc Marquez. Keduanya bertarung untuk memperebutkan posisi kedua.
Tapi, di satu momen di tikungan 3, Marquez berhasil membuat Quartararo harus melebar akibat tekanan yang diberikannya.
Setelah di-overtake Marquez, Quartararo tampak hanya akan mendapat podium ketiga. Hanya saja, cuma dalam 4 lap tersisa, mulailah drama flag to flag terjadi.
Pada momen ini ada enam pembalap yang berebut ke posisi terdepan. Akhirnya jelang 3 lap selesai, Quartararo dengan empat pembalap lain masuk pitlane.
Pembalap yang tersisa hanya Brad Binder, di mana ia justru lebih memilih terus melaju sehingga berhasil memimpin balapan hingga finish.