MotoGP Austria 2021, Brad Binder Nekat Betul! Netizen: Menang Hoki, Race Terkocak yang Pernah Ditonton

Senin 16 Agu 2021, 01:29 WIB
Brad Binder sukses membuat MotoGP Austria 2021 terlihat lebih menarik ditonton. (Foto/MotoGP.com)

Brad Binder sukses membuat MotoGP Austria 2021 terlihat lebih menarik ditonton. (Foto/MotoGP.com)

POSKOTA.CO.ID - Percayalah, kalau balapan MotoGP di Red Bull Ring, Austria ini selalu terjadi momen-momen seru, salah satunya drama flag to flag tiga lap tersisa.

Kalau diingat-ingat, ini adalah momen terseru lain dan cukup gokil dibanding tiga momen menegangkan lainnya.

Tahun ini dua kali momen terjadi di Red Bull Ring, dengan yang pertama di seri 10 lalu, balapan sempat diulang lantaran red flag akibat terjadi kecelakaan Dani Pedrosa dengan Lorenzo Savadori.

Dan di ronde kedua di Speilberg ini terjadi tiga lap tersisa dengan balapan diwarnai strategi flag to flag.

Momen ini dikenal cukup seru dan menarik karena para pembalap harus masuk pitlane dan mengganti motor menyesuaikan kondisi lintasan lantaran diguyur oleh hujan gerimis. 

Namun, yang membuat balapan kali ini lebih menarik adalah momen Brad Binder yang nekat membalap dengan ban slick di atas aspal basah nan lembab.

Binder tak sendirian, rombongan pembalap di belakang mengikuti langkah pembalap pabrikan KTM tersebut dengan coba mengadu nasib.

Namun, dibanding rider lain, Binder yang telah mengawalinya, mendapat keberuntungan karena mampu bertahan selama tiga lap dan berhasil membawa KTM memenangkan balapan.

Justru, beberapa pembalap yang telah mengganti motor dengan ban wet race, seperti Marc Marquez, justru ia yang tergelincir di tikungan pertama.

Sementara itu, Francesco Bagnaia dan Jorge Martin, berhasil memperbaiki posisi, meski hanya naik podium dua dan tiga.

Tentunya, bagi Bagnaia ini adalah hasil yang sulit ia terima. Pasalnya, sepanjang balapan ia nyaris sulit dikejar rivalnya.

Meski demikian, Bagnaia tetap mendapat poin penuh dengan tambahan 20 poin untuk mengejar Fabio Quartararo di papan klasemen, dengan selisih 47 poin.

Balapan kali ini juga membuat pencinta MotoGP di Indonesia terhibur dan banyak pendapat yang berseliweran di sosial media, salah satunya di akun Instagram @gpracingindonesia.

Dikutip dari akun tersebut, ragam komentar dilontarkan warganet, seperti berikut ini;

@imanfadhlann: race terkocak yg pernah gua tonton.

@ncnkhasanah: Balapan edan wkwkw

@fikhriiorton: Pinter banget binder plus hoki wkwkwk

@armizal_: Brad binder [Emoji Api] good race Home race KTM penonton pada degdegan nice strategi. Marquez udah ganti motor belum bernasib baik.

@atiqazhr: Ganti ban bareng bareng yg menang yg ga ganti ban donggg [Emoji ngakak].

@nabil.prat: Rossi hampir P3 tapi baguslah 10 besar.

@denaaadf: gileeee yg tarung sampe sisa 4 lap lagi pecco vs marc vs fabio, yang menangnya binder.

@rakhaasheva: UNBELIEVABLE RACE, diakhir-akhir pembalap pada sunmori [Emoji Api].

Berita Terkait

News Update