SERANG, POSKOTA.CO.ID - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Banten, Fahmi Hakim memastikan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten akan membantu anggaran untuk Pembangunan Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Serang. Bantuan anggaran rencananya akan dialokasikan pada 2022.
Fahmi Hakim mengatakan saat ini Pemprov Banten dan DPRD sedang memproses KUA PPAS. Pihaknya pun sedang mengonsolidasikan proses supporting bantuan pembangunan Puspemkab Serang.
"Saya sebagai wakil ketua koordinator bidang pembangunan sedang mengonsolidasikan kepada teknis Perkim Provinsi Banten dengan Perkim Kabupaten Serang kaitan DED dan master plannya," ujar Fahmi yang juga Ketua PMI Kabupaten Serang.
Politisi Partai Golkar ini pun mengaku akan melihat persiapan gedung yang akan dibangun di Puspemkab Serang serta gedung apa yang akan dibangun. Menurutnya, jangan sampai anggaran yang dialokasikan nantinya hanya cukup membangun sebagian saja.
"Saya kira Rp36 miliar akan kami suport, sekarang kondisinya pandemi pendapatan kita kurang," ujarnya kepada wartawan, Minggu (15/8/2021).
Namun Fahmi menegaskan bahwa Pemprov Banten akan mendukung pembangunan Puspemkab Serang yang sudah dituangkan dalam RPJMD.
"Ini merupakan kewajiban kami untuk mendukung kepada delapan kabupaten atau kota, khususnya Kabupaten Serang yang tengah membangun Puspemkab Serang," imbuhnya. (kontributor banten/rahmat haryono)