BEKASI,POSKOTA.CO.ID – Melihat angka Covid 19 menurun di kota Bekasi, Wakil Walikota Bekasi, Tri Adhianto siap tinjau pusat perbelanjaan atau mall yang tutup akibat pandemi Covid-19.
“Sesuai instruksi Kementerian Dalam Negeri, hanya empat kota yang boleh buka pusat perbelanjaannya. Ketentuannya pun sangat ketat, dengan Protokol Kesehatan ketika sudah lakukan pembukaan mall," ucap Tri.
Tri Adhianto menceritakan bahwa Kota Bekasi sedang mempersiapkan hal tersebut.
"Untuk Kota Bekasi saat ini kita sedang dipersiapkan seperti daerah lain. Tentunya untuk para pengelola mal segera mempersiapkan untuk bisa sama dengan Jakarta,” tambah Tri
Masih dengan Tri, hal tersebut tetap menunggu instruksi Presiden, pada Senin 16 Agustus mendatang, apakah PPKM tetap berlanjut atau tidak.
Tentunya kami Pemerintah Kota akan menunggu intruksi Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Apakah PPKM nantinya akan lanjut atau tidak.
Kalaupun melihat kasus Covid-19 di Kota Bekasi tentunya sudah menurun.
Seluruh warga turut serta membantu Pemerintah dalam hal program vaksinasi, agar keinginan tersebut bisa terwujud kembali. (ihsan fahmi)