JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kasus Aktif Covid-19 di Jakarta , terus mengalami tren penurunan. Beberapa wìlayah di Ibukota yang sebelumnya zona merah, pun telah kembali hijau.
"Alhamdulillah ya kita sudah keluar dari zona merah , bahkan yang merah hanya ada tujuh. Sisanya Oranye 349, dan hijaunya 24.011 RT yang sudah hijau," ucap Wagub DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria , Sabtu (14/8/2021).
Menurut Riza, keluarnya DKI dari zona merah saat ini tentu berkat dukungan banyak pihak antaralain Polda Metro Jaya, Kodam Jaya, komunitas, dunia usaha dan masyarakat yang terlibat aktif tetap berada di rumah.
"Mudah-mudahan kita tingkatkan terus, sehingga kasusnya menurun," imbuhnya.
Mantan anggota DPR RI ini juga menyebutkan, penurunan kasus Corona di Jakarta saat ini berdampak juga terhadap penurunan BOR (bed occupancy rate) atau ketererisian tempat perawatan di rumah sakit.
"Positif kasus hari ini 1.078 dan bornya sudah turun di 33 persen, ICU turun lagi di 59 persen," paparnya.
Sementara itu, berdasarkan sebaran wilayahnya yang masih masuk zona merah di DKI yakni;
Jakarta Timur:
1. RT 006 RW 003 Kelurahan Cibubur jumlah kasus 13
2. RT 002 RW 001 Kelurahan Kramat Jati jumlah kasus 13
3. RT 011, RW 005 Kelurahan Susukan jumlah kasus 9