JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Kabar tidak menyenangkan dating dari kubu Monster Energy Yamaha MotoGP.
Pasalnya tim ini mengumumkan di webside resminya yamaha-racing.com bahwa salah satu pembalapnya Maverick Vinales tidak akan ambil bagian di ajang MotoGP seri 11 yang berlangsung di Red Bull Ring, Austria pada 14-15 Agustus 2021.
Hal ini terkait dengan kelakuan dari Vinales yang dianggap melanggar peraturan batas kecepatan saat memasuki pit line pada seri 10 lalu di sirkuit yang sama.
Seperti di rilis oleh MotoGP.com, tim Yamaha mengatakan setelah melakukan analisa terhadap telemetri dan data selama beberapa hari terakhir pada sepeda motor Vinales, terkuak bahwa pembalap yang berada di posisi ke tujuh klasmen sementara ini memasuki pit line dengan kecepatan diatas ketentuan yang berlaku.
Selain itu pada rekaman kamera OnBoard menunjukkan Vinales menyebabkan motornya menabrak pembatas lintasan di pintu keluar tikungan 8 sebelum dia masuk ke pitlane sebanyak dua kali.
Yamaha mengatakan bahwa hal ini tidak hanya menyebabkan resiko serius pada rider lain, namun juga beresiko pada mesin YZR-M1 yang ditungganginya.
Atas kesalahan ini pembalap yang telah berhasil mengantongi poin sebanyak 95 ini harus absen pada seri 11 MotoGP.
Meskipun salah satu pembalapnya absen pada seri ini, namun Yamaha mengomfirmasi bahwa tidak akan menurunkan pembalap penganti Vinales.
Tentunya peristiwa ini akan sangat mempengaruhi akan posisi dari Vinales di tim Monster Energy Yamaha MotoGP untuk musim balapan tahun depan.
Namun hingga saat ini tim yang bermarkas di Lesmo, Italy ini masih belum mengeluarkan pernyataan tentang posisi pembalapnya untuk tahun 2022 mendatang.
Keputusan mengenai balapan di masa depan akan diambil setelah melakukan analisa yang lebih dalam dan diskusi lebih lanjut antara Yamaha dan Vineles.
Terlepas dari permasalahan yang dihadapi oleh Vineles, dalah satu ridernya, Fabio Quartaroro, berhasil berada di posisi ketujuh pada sesi Free Practice (FP) 1, yang di gelar pada Jumat 13 Austus 2021.
Sedangkan untuk posisi pertama ditempati oleh Johann Zarco, posisi kedua Joan Mir, posisi ketiga Aex Rins, posisi ke empat Takaaki Nakagami dan posisi kelima di tempati oleh Aleix Espagaro.