150 Miliar Rupiah, Dianggarkan Pemprov Banten untuk Pembangunan Jembatan yang Putus di Lebak

Jumat 13 Agu 2021, 13:28 WIB
Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Banten Arlan Marzan. (Foto/luthfi) 

Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Banten Arlan Marzan. (Foto/luthfi) 

SERANG, PSKOTA.CO.ID - Pemprov Banten menganggarkan sebesar Rp150 miliar untuk pembangunan jembatan Ciherang yang putus di Kecamatan Lebak Gedong, Kabupaten Lebak beberapa waktu yang lalu. 

Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Banten Arlan Marzan saat dikonfirmasi mengatakan, pembangunan itu sudah direncanakan di tahun anggaran 2021.

"Insya Allah akhir tahun ini pembangunannya akan selesai," ujarnya, Kamis 12 Agustus 2021. 

Arlan mengaku, saat ini yang dilakukannya membuat jembatan sementara terlebih dahulu sebagai akses warga yang akan menyebrang dari Lebak Gedong ke Cipanas. 

"Untuk jembatan sementara ini insya Allah target kami besok, Jumat 13 Agustus 2021 sudah bisa dilalui oleh masyarakat," ucapnya. 

Diakui Arlan, percepatan pembangunan jembatan sementara itu atas perintah langsung dari Gubernur Banten yang menginginkan agar akses masyarakat setempat tidak tergantung. 

"Gubernur memerintahkan agar segera dibangun sementara dulu jembatan itu sebagai akses masyarakat," ucapnya. 

Terkait ibu-ibu yang akan melahirkan yang dibantu dengan eskavator, Arlan mengatakan pada saat itu kondisi arus sungai memang sedang kencang, sehingga sangat berbahaya untuk dilalui warga. 

"Kemarin itu kebetulan sedang ada perbaikan jembatan yang putus," katanya.

Kebetulan, lanjutnya, kondisi ibu-ibu itu lemah dan mau menyebrang karena ada keperluan dari Lebak Gedong ke Cipanas. 

"Akhirnya kami membantu dengan alat berat yang ada yang kebetulan sedang standby," tutupnya. (luthfillah) 

Berita Terkait

News Update