Menyerah Akibat PPKM, Pedagang di SGC Cikarang Demo Turun ke Jalan Mengibarkan Bendera Putih

Rabu 11 Agu 2021, 19:14 WIB
Puluhan pedagang dan karyawan demo dengan mengibarkan bendera putih, Rabu (11/08/2021), akibat ditutupnya SGC Cikarang Utara. (ihsan)

Puluhan pedagang dan karyawan demo dengan mengibarkan bendera putih, Rabu (11/08/2021), akibat ditutupnya SGC Cikarang Utara. (ihsan)

"Setiap hari kita datang dikira udah boleh buka, padahal kami sudah vaksin dan mentaati protokol kesehatan, dan kami tak tersentuh bansos," ujar Simon

Ia mengaku, sudah hampir tak dapat pendapatan semenjak PPKM ini, dan harus meminta kiriman dari orang tua agar tetap bertahan hidup.

Menurut ketua Paguyuban Pedagang Sentra Grosir Cikarang (PPSGC) Erwin Jakson (49) ia dan para pedagang telah melakukan dialog dengan Ketua DPRD, namun jawaban dari perwakilan rakyat tersebut masih bersifat normatif.

"Disini (SGC) ada sekitar 1200 ruko atau pedagang dan sudah banyak yang gulung tikar, kami sebelumnya sudah melakukan dialog dengan DPRD Kabupaten Bekasi tetapi jawaban mereka masih normatif," ucap Erwin Jakson 

Tambah Erwin, Ia dan para pedagang di SGC dalam Kegiatan mengibarkan bendera putih serta aksi unjuk rasa tersebut, bahwa ini merupakan langkah awal, dan akan mempertimbangkan langkah selanjutnya. (*)

Berita Terkait

News Update