Lurah Ragunan Meninggal Saat Kerja, Wagub Ariza: Almarhum Pekerja Keras Semoga Khusnul Khotimah

Selasa 10 Agu 2021, 09:31 WIB
Wagub DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.  (deny)

Wagub DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. (deny)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Innalillahi. Kabar duka datang dari lingkungan Pemprov DKI atas meninggalnya Lurah Ragunan, Joko Padmono pada Senin (9/8/2021) kemarin.

Barusan saya dengar kabar duka, pemimpin kita, Lurah Ragunan, Bapak H. Joko Padmono, M.Si meninggal dunia saat sedang bekerja di kantor Kelurahan Ragunan," ucap Ariza dalam akun Instagram @arizapatria, Senin (9/8/2021) malam.

"Beliau seorang pekerja keras yang setiap hari melayani warga dengan sepenuh hati. Duka mendalam dan takziah kami. Semoga kita mampu meneladani beliau di dunia yang fana ini, aamiin," imbuhnya.

"Kami yakin insya Allah Almarhum husnul khatimah. Mari kita doakan semoga Allah SWT menerima semua amal baiknya, mengampuni dosanya, dan menempatkannya di Jannatun Na’im," tutur Ariza.

Lebih lanjut, Ariza menyampaikan duka yang mendalam bagi keluarga yang ditinggal agar diberikan ketabahan dan keikhlasan.

"Untuk keluarga yang ditinggalkan, semoga diberi ketabahan dan keikhlasan. Allahummaghfir lahu warhamhu wa’aafihi wa’fu ‘anhu. Aamiin," pungkasnya. (deny)

Berita Terkait
News Update