Meski Peminat Turun Drastis, Wali Kota Serang Tetap Beri Semangat Peserta di Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Paskibraka

Senin 09 Agu 2021, 18:54 WIB
Walikota Serang Membuka Acara Pemusatan Pelatihan dan Pendidikan Paskibraka ( Luthfi)

Walikota Serang Membuka Acara Pemusatan Pelatihan dan Pendidikan Paskibraka ( Luthfi)

SERANG, POSKOTA.CO.ID - Walikota Serang membuka acara pemusatan pendidikan dan pelatihan Paskibraka di Hotel Puri Kayanya, Kota Serang, Senin (9/8/2021).

Seusai membuka pemusatan pendidikan dan pelatihan Paskibraka, Walikota Serang Syafruddin mengatakan, kegiatan ini akan dilaksanakan selama 10 hari.

"Ada 54 peserta Paskibraka yang akan mengikuti pendidikan ini," ujarnya, Senin (9/8/2021).

Di dalam pendidikan ini, tambahnya, mereka semua akan diajarkan kedisiplinan, baris berbaris serta materi kebangsaan lainnya.

"Sehingga pada saat pengibaran bendera merah putih 17 Agustus nanti, mereka semua sudah siap," akunya.

Syafruddin berharap mereka semua bisa mengikuti kegiatan ini sampai selesai dan diberikan kesehatan selalu.

"Apalagi sekarang sedang dalam kondisi Pandemi Covid-19," imbuhnya.

Ditambahkan Syafruddin, 54 peserta ini berasal dari seluruh sekolah tingkat SMA SMK yang ada di Kota Serang, dari total pendaftar sebanyak 350.

"Selain itu, ada juga 8 pelajar Kota Serang yang masuk ke dalam pasukan pengibar bendera tingkat Provinsi, dan 1 orang ke Istana Presiden," tutupnya.

Sebelumnya, Pemkot Serang menyebut ada penurunan pendaftar Paskibraka menjelang upacara HUT ke-76 RI. Biasanya pendaftar mencapai 500 orang pelajar, namun kini turun drastis hanya ada 350 pendaftar.

Hal itu disinyalir lantaran kondisi pandemi Covid-19 yang masih melanda Indonesia, sehingga proses penjaringan terbatas hanya melalui online. (Kontributor Banten/Luthfillah)

Berita Terkait

News Update