Karena pastinya itu bisa meringankan beban belanja dalam satu hari ini.
"Ya lumayan pulang suntik vaksin dapat sayur, ini ambil kangkung sama cabe dan bawang, biar bisa langsung di masak," ujarnya.
Dikatakan Virdha, ia sendiri baru bisa melakukan vaksin karena selama ini sibuk mengurus bayinya di rumah. Dan begitu mendapat kabar adanya gerai vaksin merdeka di dekat rumah, ia pun langsung mendaftar.
"Kalau vaksin ditempat lain kan antrinya panjang, masa antri bawa-bawa bayi," tukasnya. (ifand)