TANGERANG, POSKOTA.CO.ID – Kejadian yang cukup mengerikan terjadi di Jalan Akasia, Pondok Kacang, Ciledug, Tangerang di mana ada seorang pria yang baru belajar mengendarai mobil tiba-tiba menabrak tembok rumah hingga runtuh.
Bukan hanya itu saja, lebih parahnya lagi ia juga sampai menabrak seorang ibu muda hingga terjepit disela-sela tembok rumahnya.
Dalanm sebuah rekaman kamera CCTV yang diunggah oleh akun Instagram @ciledug24jam pada Sabtu (7/8/2021), memperlihatkan detik-detik kejadian Mobil Pick Up menabrak tembok pagar rumah dan juga seorang ibu muda.
Menurut informasi yang diterima menjelaskan bahwa kejadian tersebut terjadi di Jalan Akasia Pondok Kacang, Ciledug pada Jumat malam (6/8/2021) kemarin.
Menurut keterangan seorang saksi, dijelaskan bahwa sang sopir ternyata baru saja belajar mengendari mobil.
Awalnya memang tidak ada masalah, sampai akhirnya sang sopir mencoba memundurkan mobil tetapi ia tak sengaja justru malah menginjak pedal gas dengan kekuatan penuh sehingga mobil tak bisa dikendalikan lagi dan menabrak pagar tembok rumah warga.
Parahnya lagi mobil yang dihilang kendali itu sampai menabrak seorang ibu muda hingga terjebit dan terjebak tidak bisa keluar.
"Katanya Supir baru belajar, injak gas pol, tiba-tiba mobilnya mundur pasti," tutur suami korban sebagaimana dikutip poskota.co.id dari akun Instagram @ciledug24jam.
Ketika mobil pick up itu mundur hingga mengenai ibu muda, sempat beberapa detik mobil tersebut tidak kunjung maju agar bisa melepaskan sang ibu yang sedang terjepit akibat terhimpit dari bagian belakang mobil.
Namun beruntung, ibu muda itu dikabarkan selamat hanya saja korban harus menerima saat pergelangan tangannya dinyatakan patah tulang.
Akibat kejadian itu sang sopir langsung dilaporkan ke pihak Polsek Ciledug untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya yang lalai itu.
Selain itu pihak pelaku juga berjanji akan membangun dan membenarkan tembok pagar rumah korban yang rusak akibat dihantam mobil pick up milik pelaku.
"Alhamdulilah supir nya sudah di aman kan pihak kepolisian Ciledug, dan dari kerusakan tembok bos dan karyawan yg tabrak sdh bersedia bikin tembok baru,” bunyi keterangan yang didapat dari akun @ciledug24jam. (cr03)