Dipermasalahkan Anggota DPR, Nikita Mirzani Bela Orang Tua Ayu Ting Ting Labrak Haters di Bojonegoro

Kamis 05 Agu 2021, 15:35 WIB
Nikita Mirzani. (instagram/@nikitamirzanimawardi_172)

Nikita Mirzani. (instagram/@nikitamirzanimawardi_172)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Artis Nikita Mirzani memberikan pembelaan pada orang tua Ayu Ting Ting yang labrak haters.

Belakangan Ayu Ting Ting disudutkan oleh anggota DPR Komisi IX, Rahmad Handoyo karena dianggap melanggar protokol PPKM. 

Melihat hal ini, Nikita Mirzani mengatakan seharusnya Rahmad Handoyo tidak mempertanyakan alasan orang tua Ayu Ting Ting pergi ke Bojonegoro.

Dia menyarankan lebih baik mengedukasi masyarakat mengenai buruknya perundangan ke haters keluarga Ayu Ting Ting, Kartika Damayanti atau KD.

"Teruntuk bapak anggota Dewan DPR RI komisi IX rahmad handoyo. Knp Anda pertanyakan ortu nya Ayu ting2 bisa lolos penyekatan ke bojonegoro!," tulis Nikita Mirzani di unggahan Instagram, Kamis (5/8/2021).

"Knp bukan yang ada pertanyakan adalah Knp salah 1 warga bojonegoro bisa ada hatters yang tidak punya prikemanusiaan," sambungnya. 

Nikita menilai apa yang dilakukan oleh orang tua Ayu Ting Ting lakukan.

Menurutnya berdasarkan video yang beredar orang tua Ayu Ting Ting mengobrol baik-baik dengan keluarga KD. 

Menurut pemain sinetron Comic 8 itu apa yang dilakukan oleh Rahmad Handoyo terkesan melindungi perundung.

Sikap Rahmad juga dianggap berlebihan karena membuat petisi boikot Ayu Ting Ting dari Televisi. 

"Harus nya Anda memberikan penyuluhan ke salah 1 warga bojonegoro yang sudah membully anak nya Ayu.

Berita Terkait
News Update