Dinar Candy Menjalani Tes Urine dan Covid-19, Polda Pun Langsung Mengumumkan Hasil Pemeriksaannya

Kamis 05 Agu 2021, 14:45 WIB
Dinar Candi, DJ dan selebritis. (foto: ist)

Dinar Candi, DJ dan selebritis. (foto: ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - DJ Dinar Candy menjalani pemeriksaan di kepolisian terkait ideo viral dia berbusana bikini beraksi demo di pinggir jalan. 

Dalam pemeriksaan itu, Dinar Candy juga menjalani tes urine dan tes swab antigen untuk Covid-19. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengungkapkan hasil pemeriksaan tes urine negatif. 

Dinar Candy menjalani tes urine sesuai dengan prosedur pemeriksaan dari kepolisian.

"Masuk ke sini kami lakukan pemeriksaan. Kami lakukan tes urine hasilnya negatif," ujar Kombes Pol Yusri Yunus. 

Tak hanya tes urine, artis dengan citra seksi itu juga menjalani tes Covid-19. Yusri juga menyebut bahwa hasil dari tes Covid-19 Dinar Candy terkonfirmasi negatif 

"Swab antigen yang bersangkutan negatif, Biasanya kan kita cek sesuai prosedur yang ada," 

Usai menjalani pemeriksaan, pihak kepolisian menyita dua handphone milik Dinar Candy uang dijadikan sebagai barang bukti.

"Masih dalam pemeriksaan sekarang ini. Ini barang buktinya ini dua hp milik saudari DN alias DC," kata Yusri.

Diberitakan sebelumnya, Dinar Candy atau Dinar Miswari diamankan oleh Polres Metro Jakarta Selatan atas dugaan pelanggaran UU ITE dan Pornografi.

Hal ini menyusul aksinya turun ke jalan mengenakan bikini di kawasan Adhyaksa, Lebak Bulus, Jakarta Selatan untuk protes perpanjangan PPKM. 

Dinar Candy diciduk di rumah temannya,  kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan Rabu, (4/8/2021), pukul 21:30 WIB. 

Berita Terkait
News Update