JAKARTA. POSKOTA.CO.ID - Indonesia kembali kedatangan vaksin Sinopharm sebanyak 500 ribu dosis, sampai saat ini kita sudah menerima 7,5 juta dosis sehingga total stok yang ada berjumlah 8 juta dosis.
Demikian disampaikan Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Pahala Nugraha Mansury saat memberikan keterangan secara virtual terkait kedatangan vaksin Sinopharm di Jakarta, Selasa (3/8/2021).
Vaksin Sinopharm tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada Selasa siang (3/8/2021), pukul 13:00 WIB.
Pahala mengungkapkan Vaksin Sinopharm ini merupakan bagian vaksin gotong royong, dan merupakan kerjasama antara BUMN khususnya Farmasi BUMN, yaitu Bio Farma dan juga Kimia Farma dengan pihak Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin).
"Kami berharap dengan kedatangan vaksin ini tentunya akan menambah jumlah vaksin yang tersedia. Sesuai dengan arahan Bapak Presiden kita harus mengupayakan agar kedatangan vaksin ini untuk sesegera mungkin dapat dimanfaatkan oleh masyarakat," terang Pahala.
Ia menambahkan tentunya bagi masyarakat dalam hal ini badan usaha dan badan hukum yang memiliki para karyawan, keluarga atau masyarakat di sekelilingnya.
"Kita berharap mereka untuk segera divaksin perusahaan tersebut, di tempat mereka bekerja," ujar Pahala.
Sebab itu, Pahala mengimbau untuk bisa menghubunginya, dan juga pihak Kadin sehingga kami bisa untuk segera melakukan akselerasi proses vaksinasi gotong royong.
"Seperti kita ketahui dalam upaya untuk bisa berkontribusi jumlah vaksinasi per hari yang ditargetkan bisa mencapai 2 juta vaksin per hari, kami berharap masyarakat jangan ragu untuk bisa divaksinasi baik itu vaksin gotong royong sinopharm, atau vaksin program pemerintah," papar Pahala.
Ia menyatakan bahwa dengan vaksinasi dapat mengurangi resiko sakit berat apabila kita terpapar Covid-19. Selain itu, Pahala juga mengimbau masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, 5M. (johara)