POSKOTA.CO.ID – BMW akan memperkenalkan untuk pertama kalinya safety car resmi MotoGP dengan mesin listrik pada Grand Prix Austria 15 Agustus 2021 mendatang.
Safety Car BMW i4 M50 baru ini untuk dipakai ada balap dunia kelas motor listrik yang bertajuk FIM Enel MotoE.
Mobil ini akan menggantikan Safety Car BMW i8 yang sebelumnya dipakai pada kelas MotoE dalam memberikan dukungan pada MotoGP.
BMW i4 M50 memiliki daya sekitar 22,5 hingga 18,0 kWh/100km WLTP, yang akan diluncurkan pada bulan November 2021.
Mobil ini menggunakan motor listrik di gardan depan dan belakang yang menghasilkan total output 400 kW/544 hp dan didukung dengan teknologi sasis khusus seri M.
Berkendara dengan mobil listrik ini semakin menyenangkan dengan suara yang dihasilkan oleh motor pengeraknya yang telah dikembangkan secara khusus untuk mobil BMW M listrik.
Dengan segala kelebihannya BMW i4 M50 akhirnya menjadi dipilih untuk digunakan sebagai safety car di MotoE.
“Dengan BMW i4 M50, kami memasuki era baru dan menghadirkan seri M pertama kami dengan tenaga listrik sepenuhnya,” ujar Markus Flasch, CEO BMW M GmbH.
“Kami menunjukkan bahwa segala sesuatu yang dihargai orang tentang seri M adalah pengalaman berkendara khas M mulai dari pengalaman sporty, tenaga, dan dinamika yang juga didapat dari kendaraan listrik penuh,” jelasnya.
“Tidak ada safety car yang lebih tepat untuk MotoE selain BMW i4 M50. Dengan teknologi full elektrik dan kami menantikan penampilan perdananya di Spielberg,” pungkas Markus.