Vaksin Merdeka Dibatalkan di Beberapa Tempat di Ciracas, Warga pun Kecewa, Pasalnya Ini Pembatalan Kedua Kalinya

Senin 02 Agu 2021, 21:17 WIB
Beberapa waktu lalu, saat layanan vaksinasi Covid-19 di GOR Ciracas, Jakarta Timur. (foto: ifand)

Beberapa waktu lalu, saat layanan vaksinasi Covid-19 di GOR Ciracas, Jakarta Timur. (foto: ifand)

CIRACAS, POSKOTA.CO.ID - Dibatalkannya vaksinasi merdeka di beberapa wilayah di Ciracas, Jakarta Timur, membuat warga mengaku kecewa.

Pasalnya pembatalan yang terjadi merupakan yang kedua kalinya terjadi setelah sebelumnya Minggu (01/08/2021) pelaksanaan pemberian vaksin juga dibatalkan. 

Sekretaris RW 01 Kelurahan Ciracas, Hijah Rafika mengatakan, ditempatnya memang sudah dua kali rencana pelaksaan vaksin merdeka dibatalkan.

Terlebih pada hari pertama pelaksanaan, puluhan warga sudah ada yang datang kegiatan tak digelar. "Kalau hari ini juga masih ada beberapa warga yang datang mau vaksin, tapi hari ini kegiatan batal, ya warga kecewa," katanya, Senin (02/08/2021).

Atas batalnya kegiatan tersebut, kata Hijah, pengurus RW 01 Kelurahan Ciracas hanya bisa menyampaikan informasi pelayanan Vaksinasi dialihkan ke lokasi lain.

Warga diminta untuk menjalani vaksin yang berlokasi di SDN 11 Ciracas. "Kalau persiapan dari pengurus RW sebenarnya sudah semua, tenda, segala macam. Dari pengurus sampai PPSU kemarin juga sudah datang bantu pelaksanaan, hanya tenaga kesehatannya tidak datang," ujarnya.

Hal yang sama juga terjadi di RW 07 Kelurahan Cipinang Besar Utara, dimana pengurus harus mencari tenaga kesehatan sendiri agar pelaksaan vaksin bisa berjalan.

Paslanya, di lokasi tersebut vaksin merdeka yang digelar Polda Metro Jaya tak dihadiri tim vaksinator.

"Akhirnya kami diminta mencari tenaga kesehatan buat menyuntik. Mencari dari masing-masing warga mereka yang notabennya tenaga kesehatan. Alhamdulillah RW lain ada beberapa yang dapat," ujar Ketua RW 07, Afrizal.

Tak datangnya tenaga kesehatan itu, kata Afrizal, karena informasi yang didapat dokter yang disiapkan Polda Metro Jaya itu tengah terpapar Covid-19.

Dari keterangan jajaran Polres Jakarta Timur, tim vaksinator untuk sentra Vaksinasi Merdeka di RW 02, RW 07, RW 08, RW 09, RW 11, dan RW 12 tak bisa bertugas karena terkonfirmasi Covid-19. "Kalau kita nggak cari dokter sendiri nggak bakal jadi vaksin, padahal dosisnya sudah siap," tukasnya. (*)

Berita Terkait

News Update